HUT RI ke-78 dan Prestasi

Nur Aini, GPAI SDN Burneh 1

Agustus adalah bulan istimewa bagi bangsa dan negara Indonesia. Pada bulan ini kemerdekaan Indonesia diproklamirkan oleh Soekarno Hatta atas nama bangsa Indonesia pada 17 Agustus 1945. Berbagai kegiatan dilakukan oleh semua rakyat dari lapisan bawah sampai para petinggi bangsa ini, dari skala tingkat RT sampai nasional digelar untuk memeriahkan HUT RI ke-78. Tujuan dari semua kegiatan tersebut adalah menggali nilai-nilai semangat juang para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa raganya bahkan harta untuk kemerdekaan bangsa ini dari genggaman penjajah, maka tatkala dalam kegiatan lomba disusupi oleh penanmpilan-penampilan yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pancasila dan adat ketimuran sungguh sangat disayangkan.

Peringatan 17 Agustus hendaknya diisi dengan kegiatan yang membawa nilai-nilai positif bagi generasi muda. Kemerdekaan yang dirasakan sekarang adalah hasil perjuangan para pahlawan di negeri ini. Semangat mencintai bangsa dan negara harus dibuktikan dengan melakukan hal-hal yang membawa keberkahan bagi masyarakat. Berbagai lomba dilaksanakan di kecamatan Burneh dengan melibatkan semua instansi. Koordinator wilayah bidang pendidikan turut aktif dalam memeriahkan HUT RI ke-78.

Lomba-lomba yang digelar telah melibatkan murid-murid sekolah di antaranya lomba di bidang atletik, gerak jalan, di bidang keagamaan (tartilul qur’an), fashion, Perkemahan bersama, bulu tangkis. SDN Burneh 1 memanen prestasi pada seluruh lomba yang digelar di Korwil Pendidikan kecamatan Burneh.

Prestasi murid tidak terlepas dari bimbingan para guru di sekolah ini. Kekompakan semua warga sekolah telah melahirkan prestasi-prestasi hebat. Acara perkemahan bersama yang didikuti oleh seluruh lembaga sekolah yang ada di kecamatan Burneh diselenggarakan selama dua hari yakni tanggal 13-14 Agustus. Salah satu yang dilombakan adalah lomba tari. Regu putri mampu memukau penonton yang berada di arena perkemahan yang ditempatkan di Sinjay Residence yang masih perawan. Di tangan guru hebat akan lahir siswa yang hebat pula. Dengan latihan yang kontinyu dan kedisiplinan dari ibu Zahroh selaku guru tarinya dan para peserta maka juara satu mampu diraih. Satu lembaga hanya menampilkan satu tarian padahal sekolah ini telah mempersiapkan regu putra dan putrinya untuk menampilkan tariannya. Akhirnya regu putra ditampilkan sebagai peserta partisipan yang tidak dinilai. Namun demikian regu putra mendapatkan sambutan luar biasa dari penonton. Buktinya tepukan meriah membahana menghilangkan rasa kantuk yang telah menyelimuti para peserta perkemahan dan para penonton karena waktu beranjak malam mendekati jam tidur. Kostum yang dipakai menarik sehingga banyak penonton yang ingin mengabadikannya dengan meminta foto bareng. “wah kayak artis”, celoteh peserta regu putra.

Pada lomba di bidang keagamaan Korwil pendidikan bekerjasama dengan KKG PAI kecamatan Burneh mengadakan lomba tartilul Qur’an yang diikuti oleh semua sekolah dasar di kecamatan Burneh. Alhamdulillah, SDN Burneh 1 mendapatkan juara ke-3 kelompok putri (atas nama Cinta Cantika). Sedangkan di tingkat kabupaten SDN Burneh mewakili kecamatan Burneh mengikuti lomba MHQ Musabaqoh Hifdzil Qur’an yang dilaksanakan di Banplas.

Alhamdulillah nanda Fahriyan Adi Pratama meraih juara harapan 1 tingkat Kabupaten. Lomba atletik yakni lomba lari jauh mendapatkan juara kedua (atas nama Daliana), sedangkan lompat jauh memperoleh juara ke-3 (atas nama Robby).

Lomba fashion yang diadakan di pendopo kecamatan telah memukau para penonton oleh kelihaian para peserta saat berjalan di catwalk. Peserta putra atas nama Atta dari SDN Burneh 1 menjuarai lomba ini sebagai juara pertama sedangkan peserta putri (Sahira) harus puas di peringkat kedua. Pada bidang olahraga kejuaraan bulu tangkis SDN Burneh 1 memboyong banyak piala. Mereka adalah Khoirus Shobirin sebagai juara kedua, Agung juara ke-3, Elmy juara ke-2, dan Tita juara ke-3 masing-masing untuk kelas tinggi sedangkan Dafa juara ke-3 untuk katagori kelas rendah.

Lomba gerak jalan terdiri dari dua katageri yakni katagori peserta tingkat SD dan tingkat umum yang dilaksanakan selama dua hari. Regu putri mendapatkan juara pertama lomba gerak jalan tingkat sekolah dasar sedangkan regu putra belum berhasil menyandang juara. Pada tingkat umum guru-guru SDN Burneh 1 turut memeriahkan lomba gerak jalan walaupun usianya ada yang telah kepala lima. Namun dengan semangat ’45 para guru hebat ini mampu sampai di garis finish dengan selamat. Semoga pada tahun yang akan datang prestasi yang diraih lebih baik dan lebih banyak lagi, aamiin.

Burneh, 7092023

14 Comments

  1. Semangat mencerdaskan bangsa, memuliakan generasi

  2. Terima kasih kepada penulis smg semangat terus untuk berkarya dg mempublikasikan prestasi yg diraih oleh UPTD SDN BURNEH 1 smg Burneh 1 tetap jaya. Semangat berkarya

  3. Hari Kemerdekaan yang membangun semangat berprestasi untuk para siswa.

  4. Wah, mantap, menjadi juara di mana-mana
    Semoga menjadi juara menaklukkan diri sendiri juga

    mantap

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *